Optimalisasi Opera Mini 5

Kehandalan Opera Mini dalam membuka halaman web telah teruji sejak lama. Karena alasan itulah meski beta Opera Mini 5 yang baru beberapa pekan diluncurkan telah didownload dan diinstal oleh jutaan orang di seluruh dunia. Beberapa perubahan radikal dilakukan oleh Opera Mini 5 beta. Diantaranya mengubah frontpage nya dengan style widget dan menambahkan fitur copy paste. - Aktif / non aktifkan Inline Editing Opera Mini 5 memungkinkan anda untuk mengetikkan langsung alamat web di kolom web address tanpa perlu mengakses teks editor default ponsel. Namun ada satu kendala yaitu misalkan anda ingin mengetikkan alamat di kolom alamat web dan di dalam alamat tersebut mengandung angka "1". Maka anda akan bersusah payah memencet angka 1 di keypad sampai beberapa kali untuk menemukan angka tersebut. Secara default Opera memiliki fitur inline editing yang menggantikan editor default ponsel. Simbol-simbol yang sering digunakan dalam pengetikan diletakkan berbeda dengan kebiasaan teks editor bawaan ponsel, berjejer memanjang dan langsung terlihat saat anda mengetikkan alamat di kolom address. Jika anda tak ingin bersusah payah mencapai angka 1 tersebut, anda bisa mematikan fitur inline editing tersebut. Caranya masuk ke menu > setting > advanced > inline editing. Nonaktifkan pilihan on di menu tersebut menjadi off. Nah, fitur inline editing sekarang sudah anda nonaktifkan. Secara otomatis jika anda mencoba mengetik di kolom web address anda akan dituntun untuk menggunakan teks editor milik ponsel. Jika anda mencoba memasukkan angka "1". Anda cukup menekan tombol angka 1 beberapa kali saja tanpa melewati banyak simbol-simbol yang tidak anda butuhkan. - Mengakses menu "Klik Kanan" Dikomputer berbasis Windows anda dapat mengakses menu tambahan dengan menekan pad mouse sebelah kanan akan terlihat menu-menu seperti copy, paste, delete tergantung software yang digunakan. Di Opera Mini 5 pun kini ada "menu klik kanan". Karena tidak memakai mouse maka untuk mengakses menu tersebut caranya agak berbeda. Silakan anda mengarahkan kursor ke bagian Opera Mini yang dikehendaki. Kemudian tekan joystick atau angka 1 agak lama akan muncul menu tambahan. Menu tambahan tersebut berbeda-beda untuk tiap bagian Opera Mini 5 yang anda sorot. Misalkan anda menyorot kolom web address dan memencet joystick atau angka 1 makam yang muncul adalah menu Copy dan Paste. Sedangkan jika anda mengakses widget akan muncul menu Clear dan Edit. Jika anda menyorot link dalam suatu halaman web akan muncul menu Open in New Tab dan Select Tab. Jika anda menyorot teks di halaman web akan muncul menu select text. Jika dilakukan di gambar akan muncul menu pilihan open image. Dengan mengakses menu open image anda akan mendapat 2 opsi lagi yaitu open image dan zoom image untuk memperbesar gambar. Anda juga dapat menyimpan gambar dengan menu open image. - Mengakses RSS Reader Pada Opera Mini 4.2 ada fasilitas RSS feed yang akan mengupdate situs-situs favorit anda setiap kali anda membukanya. Di Opera Mini 5 Beta ini fitur tersebut dihilangkan. Namun demikian anda masih dapat mengakses RSS Reader yang ada dengan cara sebagai berikut : 1. Masuklah ke kolom web address 2. Ketikkan "feed:list" tanpa tanda petik 3. Akan muncul menu RSS Reader 4. Anda dapat mengedit alamat RSS situs-situs favorit dengan menekan ikon pensil di bagian depan alamat situs. - Melakukan Pencarian dari Teks Halaman Web Secara default Opera Mini 5 menyediakan 2 akses pencarian yaitu melalui search engine Google dan Wikipedia. Misalkan anda menemukan kata atau kalimat menarik di dalam halaman web maka anda bisa melakukan pencarian detilnya lebih lanjut ke Google atau Wikipedia. Caranya sebagai berikut : 1. Pilih kata atau kalimat yang hendak anda cari via Google atau Wikipedia 2. Sorot kalimat tersebut kemudian tekan angka 1 atau joystick agak lama akan muncul pilihan select teks 3. Tentukan awal teks yang hendak anda copy dengan menekan menu start di bagian kiri bawah 4. Sekarang anda mulai mengkopi teks yang hendak anda cari 5. Setelah memilih teks tekan tombol use di bagian kiri bawah 6. Akan ada pilihan Copy, Search dan Search with 7. Jika anda memilih Search, Opera Mini akan melakukan pencarian via Google 8. Jika anda memilih Search with... Anda akan mendapat 2 pilihan pencarian apakah akan melalui Google atau Wikipedia. Jika anda hanya mengakses sebuah kata saja maka selain muncul menu copy, search dan search with akan ada tambahan menu Go to Address... yang menempatkan kata yang anda pilih tersebut ke dalam web address. Ini berguna jika anda ingin mengakses sebuah situs dengan kata yang sama dengan yang anda pilih dalam teks web tersebut.

0 Response to "Optimalisasi Opera Mini 5"

Posting Komentar

masukan anda terima kasih kami,
tanpa spam dan tanpa kata-kata kotor

Popular

Blog Archive

Silakan kunjungi :

iklan=herigator@gmail.com iklan=herigator@gmail.com iklan=herigator@gmail.com